PEDULI ITU INDAH

Mari kita Peduli dengan Lingkungan yang sama-sama kita Banggakan

PEDULI ITU INDAH

Mari kita Peduli dengan Lingkungan yang sama-sama kita Banggakan

PEDULI ITU INDAH

Mari kita Peduli dengan Lingkungan yang sama-sama kita Banggakan

PEDULI ITU INDAH

Mari kita Peduli dengan Lingkungan yang sama-sama kita Banggakan

PEDULI ITU INDAH

Mari kita Peduli dengan Lingkungan yang sama-sama kita Banggakan

Selasa, 12 April 2016

Logo RW.07


KETERANGAN LOGO RW-07
  1. Tulisan Rukun Warga 07 Kelurahan Pegangsaan Dua dengan huruf KAPITAL berada didalam lingkaran
  2. Daun Kelapa Merupakan Ikon Kelapa Gading, dengan posisi kiri dan kanan seperti sayap dengan jumlah masing-masing 7 daun kiri dan kanan jumlah 14 helai daun, menggambarkan Jumlah RT. 001 – 014 di Wilayah RW.07
  3. Jabatan Tangan, menggambarkan GUYUB dan KEPEDULIAN terhadap seluruh warga.
  4. Lingkaran tali dengan simpul, menggambarkan sebagai Lambang Ikatan Emosional Kita Sesama Warga RW. 07.


Senin, 21 Maret 2016

Pelantikan RW.07

RW.07 Pegangsaan Dua Kelapa Gading Bentuk Satgas Narkoba
Sabtu, 19 Maret 2016 — 22:50 WIB

Lurah bersama ketua RW 07, Ketua FSG saat pelantikan RW dan 
deklarasi antinarkoba. (wandi)

KELAPA GADING (Pos Kota) – Sebagai bentuk keprihatinnya terkait kian maraknya peredaran dan penyalahgunaan narkoba sehingga RW 07, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara mendeklarasikan satgas antinarkoba. Nantinya anggota Satgas ini terdiri atas berbagai unsur, baik dari pengurus RT/RW, petugas keamanan wilayah, warga, relawan, TNI dan Polri.

Diharapkan dengan cara ini wilayah tersebut benar-benar terbebas dari ancaman narkoba. “Kami sengaja mendeklarasikan satgas antinarkoba. Ini kami lakukan karena peredaran dan penyalahgunaan narkoba sudah sangat mengkhawatirkan,”terang Muhammad Idris, Ketua RW 07 Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, terpilih usai dilantik sebagai ketua RW.

Nantinya satgas yang bekerja sama dengan, Family Support Group (FSG) yang merupakan mitra kerja BABES (Balai Besar ) BNN Lido akan melakukan sosialisasi bahaya narkoba baik kepada orang tua, pelajar dan pemuda yang ada dilingkungan. Ini perlu dilakukan dengan tujuan orang tua dan generasi muda tidak akan terjerumus dan terlibat narkoba.

Ketua FSG Eddi Haryanto mengakui pihaknya bekerja sama dengan RW 07, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading untuk bersama-sama melakukan pemberantasan narkoba. Ini perlu dilakukan mengingat saat ini kasus penyalahgunaan narkoba sudah tingkat mengkhawatirkan.

“Pembentukan satgas antinarkoba di RT/RW ini merupakan salah satu rencana program kerja internal FSG. Tugas FSG adalah menjelaskan peran orang tua sebagai benteng awal dan akhir supaya anak atau keluarga tidak terjerumua dan terlibat narkoba. Sebab jika sudah terjerumus dampaknya bukan saja internal keluarga saja tapi juga ke lingkungan,”terang Eddi Heryanto.

Lurah Pegangsaan Dua, Abdul Buang, mengaku sangat mendukung program ketua RW 07, yang bekerja sama dengan FSG untuk bersama-sama melakukan pemberantasan narkoba. Menurutnya, saat ini Indonesia sudah darurat narkoba.

“Masyarakat Indonesia sudah 4,5 juta jiwa yang terlibat penyalahgunaan narkotika. Angka tersebut sudah merupakan warning bagi masyarakat agar waspada terhadap peredaran barang haram tersebut. Makanya dengan dekrlarasi ini saya sangat mendukungnya dan kedepan nanti seluruh RW dan RT di wilayah Pegangsaan Dua memiliki satgas yang sama,” kata Abdul Buang.(wandi)

Jumat, 11 Maret 2016

LAPORAN PPCK-RW.07

PIMILIHAN CALON KETUA RW. 07 PERIODE 2016-2019
MODEL PEMILIHAN UMUM
------------------------------------------------------------------------------------

PPCK-RW.07 – Dua tokoh masyarakat bersaing dalam pemilihan sebagai Calon Ketua RW. 07 periode 2016-2019, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utarar, Tepatnya pada hari Sabtu  (5 Maret 2016). Pesta Demokrasi Warga RW. 07 baru saja berlalu, masih hangat diingatan kita khususnya bagi warga yang mempunyai Hak Suara sesuai yang telah disepakati di dalam rapat dengan PPCK-RW. 07 dan Forum Musyawarah Warga RW. 07 yang terdiri dari Ketua/Pengurus RT.001 s/d RT.014 dan Pengurus RW.07.

Sesuai PERGUB No. 168 Tahun 2014, tentang "PEDOMAN RUKUNN TETANGGA DAN RUKUN WARGA" Ketua PPCK ditunjuk langsung dari Kelurahan, dan Sekretaris PPCK yaitu salah satu Pengurus RT, diwilayah RW. 07, yang dipilih secara POTING yang dipimpin langsung oleh Pengurus RW. 07 dan suara terbanyak jatuh pada RT. 004 untuk Sekretaris PPCK, dan dibantu dengan 3 anggota untuk melaksanakan pemilihan Calon Ketua RW. 07 periode 2016-2019.
Belajar dari pengalaman yang pernah dilaksanakan pemilihan RW. 07 sebelumnya, tentunya kami sebagai Sekretaris akan lebih hati-hati dan semua aturan harus sesuai kesepakatan di dalam FORUM Musyawarah RW. 07.

Tata Cara dan Tata Tertib Pemilihan RW merujuk kepada PERGUB No. 168 tahun 2014, semua aturan dirapatkan dalam forum dan benar-benar disepakati oleh seluruh forum RW. 07. Untuk yang mempunyai hak suara sesuai kesepakatan berjumlah 90 orang yang terdiri dari  :
  1. masing-masing RT mempunyai hak suara 5 orang yang terdiri dari 3 pengurus dan 2 perwakilan dari warganya (5 orang x 14 RT = 70 orang)
  2. Semua Pengurus RW yang masih aktif mempunyai hak suara terdiri dari 16 orang pengurus RW
  3. Panitia (PPCK-RW. 07) mempunyai hak suara secara otomatis sebanyak 4 orang, kecuali Ketua PPCK, dan bagi panitia yang menjadi pengurus di RT maupun di RW hak suaranya tidak hilang sebagai pengurus dan bisa diwakilkan kepada orang lain ditunjuk langsung oleh yang bersangkutan.

Pemilihan Calon Ketua RW adalah merupakan hajat bagi Warga RW.07 Yang diadakan setiap 3 tahun sekali sesuai PERGUB No. 168 tahun 2014 Ketua RW maupun RT hanya 3 tahun untuk menjabat sebagai Ketua. Tentunya ini kesempatan untuk kami bekerja sebagai PPCK agar dalam pelaksanaan pemilihan benar-benar Demokratis, bersih dan jujur serta benar-benar adil.

PPCK-RW.07, melakukan pemilihan ketua RW dengan cara system pemilu, ini yang pertama kali kami lakukan system pemilihan model Pemilu untuk diwilayah RW., 07 Pegangsaan Dua Kecamatan Kelapa Gading Jakarta Utara, Tujuan pemilu RW dibuat seperti pemilu Presiden/Pilkada, agar masyarakat paham dan mengerti makna demokrasi sebenarnya. Serta menanamkan pembelajaran politik yang benar kepada masyarakat.

Sebanyak 90 orang  warga yang memiliki hak pilih dari Rukun Warga RW. 07, .Melakukan pencoblosan surat suara yang dilaksanakan di halaman Sekretariat RW. 07. Kedua calon Ketua RW yang mengikuti pemilihan yaitu, (1) H. Muhammad Idris, dan (2) Pius Bwariat 

Pembacaan Surat Pernyataan Bersama oleh 
Sekretaris PPCK-RW.07
Kami dari Tim PPCK-RW.07 berharap, siapapun yang terpilih menjadi Ketua RW 07 periode 2016-2019 bisa menjalankan amanah dengan baik dan sesuai dengan yang diharapkan para warga. Untuk itu sebelum pencoblosan dimulai kami bacakan surat Perjanjian Pernyataan Bersama yang harus ditandatangani oleh kedua calon dan  dibacakan secara bersama yang dipinpin langsung oleh Sekretaris PPCK.RW.07. 


Tujuan dari Surat Pernyataan Bersama sebagai Calon ketua RW. 07, agar siapapun Ketua RW. 07 yang terpilih harus bekerja sungguh-sungguh demi warga dan bagi yang tidak terpilih harus tetap mendukung kepada calon terpilih, jangan sampai ada gesekan-gesekan yang tidak diharapkan oleh warga di wilayah RW. 07. 

Surat pernyataan bersama yang ditandatangani oleh kedua calon di atas materai dan diketahui oleh Ketua dan Sekretaris PPCK-RW.07. Antusias warga RW. 07 sangat besar untuk ingin ikut dalam memilih calon RW 07, terbukti dengan banyaknya warga yang hadir yang ingin ikut memilih calonnya yang dijagokan. Walau aturan sudah dibuat dan sudah disosialisasikan lewat pengurus RT-nya masing-masing, bahkan jauh-jauh hari juga sudah kami informasikan di Website RW.07 dengan alamat www.rw07siagadua.blogspot.com agar siapapun yang hadir untuk memilih calon ketua RW. 07 undangan harap dibawa. Ternyata masih ada warga yang dengan sengaja datang untuk memilih dengan dalih undangan ketinggalan. Untung Panitia PPCK menyiapkan daftar hadir dibuat masing-masing per RT. Jadi croscek daftar hadir sangat mudah. Dan ternyata benar ada warga yang datang berdalih undangan ketinggalan dan diterima oleh panitia begitu RT nya datang mau absen Ketua RT coret  nama tersebut karena bukan termasuk yang dundang.

Alhamdulillah akhirnya pemilihan Calon Ketua RW. 07 periode 2016-2019 dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Dari hasil pengitungan surat suara, calo nomor urut 1, H.Muhammad Idris terplih kembali menjadi Ketua RW 07 dengan meraih suarat 46 suara Sedangkan nomor urut (2) Pius Bwariat 41 suara. Perolehan suara yang sangat pantastik hanya selisih 4 suara ini menunjukkan kedua calon sama-sama kuat. 

Harapan kami sebagai Warga RW. 07 semoga Ketua RW Terpilih Bapak H. Muhammad Idris dapat bekerja sesuai dengan amanah warga RW. 07. (Guyub itu Indah)

Lampiran Foto Kegiatan 
PENGHITUNGAN SUARA 
HASIL PEMILIHAN KETUA RW. 07 PERIODE 2016 – 2019
Kelurahan Pegangsaan Dua Kecamatan Kelapa Gading Jakarta Utara
---------------------------------------------------------------------------------------------------


Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Ketua RW. 07 Periode Tahun 2016-2019
Dengan perbandingan hasil suara 45 : 41

Pembacaan Surat Pernyataan Bersama oleh 
Sekretaris PPCK-RW.07

Penanda Tanganan Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Ketua RW. 07 
Periode 2016-2019

Sosialisasi cara pencontrengan/pencoblosan kartu suara oleh 
Sekretaris PPCK-RW.07

 Para Undangan yang mempunyai Hak Suara mulai RT.001-014 
dan pengurus RW sedang mendengarkan penjelasan cara 
Pencontrengan/Pencoblosan suara


Sekretaris PPCK-RW.07 sedang memanggil Undangan yang mempunyai 
Hak Suara sesuai Daftar Hadir

Undangan Warga RW. 07 dari RT.001 – 014 yang mempunyai hak suara 
untuk memilih Ketua RW. 07 periode 2016-2019

Para Kandidat Calon Ketua RW 07 sedang menyaksikan 
pencontrengan Suara di bilik suara 

Panitia sedang membuka Kotak Suara Hasil Pemilihan 
Calon Ketua RW. 07 Periode 2016-2019